Hujan Deras, Permukiman di Cilandak Timur Terendam Banjir Hingga 1 Meter

KompasTV 2023-12-27

Views 530

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hujan deras yang mengguyur Ibu Kota pada Rabu (27/12) malam mengakibatkan sejumlah kawasan terendam banjir.

Salah satunya pemukiman warga yang berada di Cilandak Timur, Jakarta Selatan.

Pemukiman di dua RT di Cilandak Timur terendam banjir 50 senti hingga 1 meter.

Selain disebabkan curah hujan yang tinggi, banjir juga akibat luapan Kali Krukut yang berada tidak jauh dari pemukiman.

Saat ini, sebagian warga yang tidak memiliki lantai dua sudah disediakan tempat mengungsi untuk sementara yang berada di mushola dan Taman Kenanga.

Baca Juga Banjir Setinggi 1,5 Meter dan Longsor di 30 Titik Terjang Kabupaten Lima Puluh Kota Sumbar di https://www.kompas.tv/video/472258/banjir-setinggi-1-5-meter-dan-longsor-di-30-titik-terjang-kabupaten-lima-puluh-kota-sumbar

#banjir #jakarta #kalikrukut

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/472521/hujan-deras-permukiman-di-cilandak-timur-terendam-banjir-hingga-1-meter

Share This Video


Download

  
Report form