JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut adalah berita terpopuler yang terjadi pada hari ini, Jumat (22/12/2023)
Berita pertama, Presiden Jokowi mengatakan surat pengunduran diri Firli Bahuri sebagai Ketua KPK belum sampai ke mejanya. Jokowi mengatakan semua masih dalam proses. Sebelumnya, Firli Bahuri menyebut telah mengirim surat pengunduran diri ke Jokowi.
Baca Juga Jokowi Tanggapi Pengunduran Firli Bahuri Sebagai Ketua KPK di https://www.kompas.tv/video/471155/jokowi-tanggapi-pengunduran-firli-bahuri-sebagai-ketua-kpk
Berita kedua, debat cawapres akan digelar malam ini di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan. Ketiga cawapres akan berdebat soal tema ekonomi hingga perkotaan.
Baca Juga Debat Cawapres Perdana, Muhaimin, Gibran, Mahfud MD Akan Menyasar Bahasan Substansial? di https://www.kompas.tv/video/471284/debat-cawapres-perdana-muhaimin-gibran-mahfud-md-akan-menyasar-bahasan-substansial
Berita ketiga, Dewas KPK mengatakan sidang etik Firli Bahuri telah diputus dan akan dibacakan pada tanggal 27 Desember 2023. Ketua Dewas KPK Tumpak Panggabean menyebut kehadiran Firli tidak diperlukan saat pembacaan putusan tersebut.
Baca Juga Dewas KPK Sebut Putusan Sidang Etik Firli Bahuri Dibacakan Pekan Depan di https://www.kompas.tv/video/471185/dewas-kpk-sebut-putusan-sidang-etik-firli-bahuri-dibacakan-pekan-depan
Video Editor: Lintang
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/471293/jokowi-pengunduran-firli-bahuri-debat-cawapres-pilpres-2024-hasil-etik-firli-bahuri-top-3-news