KOMPAS.TV - Sekjen PDIP sekaligus Sekretaris TPN Ganjar-Mahfud, Hasto Kristiyanto menyindir Capres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto tak bisa melakukan blusukan untuk menyentuh rakyat.
Hal ini diungkap Hasto saat melakukan safari politik dan konsolidasi Kader PDIP di Kabupaten Lebak, Banten.
Hasto bilang, Prabowo bukan Kader PDIP dan bukan seperti Presiden Joko Widodo sehingga tak biasa blusukan.
Menurut Hasto, blusukan merupakan karakter kepemimpinan dan tradisi kader PDIP seperti yang dilakukan Ganjar.
Sementara itu, Politisi Partai Golkar sekaligus Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid menepis anggapan Prabowo tak bisa blusukan.
Nusron bilang, Prabowo kerap menyampaikan gagasannya saat blusukan bertemu rakyat.
Nusron menambahkan justru paslon lain hanya bisa blusukan tanpa menawarkan gagasan.
Baca Juga Momen Mahfud MD Diberi Ikat Sunda dan Pangsi oleh Budayawan di Desa Ciwaruga, Bandung Barat di https://www.kompas.tv/video/467924/momen-mahfud-md-diberi-ikat-sunda-dan-pangsi-oleh-budayawan-di-desa-ciwaruga-bandung-barat
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/467926/tkn-tepis-anggapan-prabowo-tak-bisa-blusukan-kandidat-kami-kuat-secara-gagasan