JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Jokowi mengangkat Pangkostrad Letjen Maruli Simanjuntak menjadi KSAD yang baru menggantikan Jenderal Agus Subiyanto.
Maruli Simanjuntak resmi menyandang bintang empat di pundaknya setelah dilantik Presiden Jokowi di Istana Presiden Rabu (29/11) siang.
Maruli diangkat sebagai KSAD mengisi posisi yang ditinggalkan Jenderal Agus Subiyanto yang lebih dulu dilantik jadi Panglima TNI.
Sebelum resmi dilantik hari ini, nama Maruli Simanjuntak santer disebut sebagai salah satu kandidat KSAD selain nama Letjen Suharyanto dan Letjen Nyoman Cantiasa.
Usai dilantik, KSAD menyatakan TNI Angkatan Darat harus netral dalam pemilu 2024.
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan yang baru saja mendapat perawatan medis di Singapura, ikut hadir di acara pelantikan Maruli Simanjuntak yang juga menantunya sebagai KSAD di Istana.
Selain Luhut pelantikan KSAD juga dihadiri sejumlah menteri termasuk Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menkopolhukam Mahfud MD.
Anggota Komisi I DPR, Dave Laksono menyebut banyak tugas yang harus dituntaskan banyak tugas harus dituntaskan Jenderal Maruli Simanjuntak sebagai KSAD baru.
Di antaranya, ikut menjaga netralitas TNI selama pemilu menyelesaikan masalah di Papua dan kesejahteraan prajurit Angkatan Darat.
Baca Juga Momen Luhut Hadir di Pelantikan Maruli Simanjuntak Sebagai KSAD di https://www.kompas.tv/video/465042/momen-luhut-hadir-di-pelantikan-maruli-simanjuntak-sebagai-ksad
#ksadmarulisimanjuntak #pelantikanksad #luhut
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/465109/komisi-i-dpr-sebut-ksad-jenderal-maruli-simanjutak-punya-pr-yang-banyak