Kebakaran Hanguskan 5 Kios di Pasar Angke, Jakarta Barat

okezone.com 2023-11-17

Views 36


Kebakaran menghanguskan 5 kios di Pasar Angke, Tambora, Jakarta Barat. Api muncul dari sebuah kios kopi yang sudah tidak beroperasi sejak 3 hari yang lalu.

 

Pemadam kebakaran bersama warga berusaha memadamkan kobaran api. Api berhasil dipadamkan 1 jam kemudian, setelah 16 unit mobil damkar diterjunkan ke lokasi.

 

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

 

Kontributor: Miftahul Ghani 

Produser: Kristo Suryokusumo

Share This Video


Download

  
Report form