JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo meminta semua pihak untuk tidak mengintervensi Pemilu 2024 mendatang.
Presiden Joko Widodo menyebut, banyak pihak yang merasa Pemilu 2024 mudah diintervensi.
Menurut Presiden Jokowi mengintervensi pemilu sangat sulit karena ada keamanan berlapis. Jokowi menegaskan di setiap TPS ada aparat dan saksi dari setiap parpol yang berjaga.
Presiden Jokowi meminta penyelenggara pemilu harus mengawasi dan turun ke lapangan agar pesta demokrasi berjalan lancar.
Baca Juga TKN Prabowo-Gibran Desak Penegak Hukum Cari Pembocor Info Putusan MK di https://www.kompas.tv/video/459139/tkn-prabowo-gibran-desak-penegak-hukum-cari-pembocor-info-putusan-mk
#jokowi #pemilu #parpol
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/459144/jokowi-jawab-soal-pemilu-2024-yang-disebut-mudah-diintervensi