Sekjen PDIP Hasto Tegaskan Gibran Sudah Tidak Lagi Bagian dari PDIP

KompasTV 2023-11-06

Views 4

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sindiran perubahan warna pada putra sulung Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, semakin memanas.

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto dengan tegas menyebut Gibran sudah bukan lagi bagian dari kader PDIP, karena sudah berpamintan untuk maju di pilpres.

Menurut Hasto, pencalonan Gibran oleh parpol yang berbeda otomatis membuat Gibran tak lagi menjadi keluarga besar PDIP lagi.

Apalagi Ketua Umum Partai Golkar telah mengatakan Gibran telah dikuningkan.

Golkar memang jadi partai pertama yang mengusung Gibran jadi Bacawapres Prabowo.

Usai rakernas, Ketum Golkar Airlangga menyebut para kader sepakat mencalonkan Gibran.

Putra sulung Jokowi pun hadir di tengah kader berbaju kuning.

Meski demikian, sebelumnya Gibran sempat membantah jika dirinya sudah beralih ke Partai Golkar, dengan bilang saya tidak berwarna kuning.

Hingga kini Gibran kerap mengelak ketika ditanya statusnya sebagai kader PDIP.

Ia hanya mengaku sudah menerima surat permintaan pengembalian KTA yang dilayangkan DPC PDIP Solo, tanpa ada kejelasan waktu dan tempat.

Baca Juga Gerindra Optimis Prabowo-Gibran Menang Mutlak di Jakarta: Memang Anies Siapa? di https://www.kompas.tv/video/458258/gerindra-optimis-prabowo-gibran-menang-mutlak-di-jakarta-memang-anies-siapa

#gibran #golkar #pdip

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/458261/sekjen-pdip-hasto-tegaskan-gibran-sudah-tidak-lagi-bagian-dari-pdip

Share This Video


Download

  
Report form