Rekaman Amatir Kebakaran 10 Rumah di Makassar, Warga Panik Padamkan Api

KompasTV 2023-10-19

Views 39

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Api dengan cepat melahap habis sepuluh rumah di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Di tengah kepanikan, warga berusaha memadamkan api agar kebakaran tidak merembet ke permukiman warga.

Api berkobar hebat di Jalan Pongtiku Satu, Kecamatan Tallo, Rabu (18/10) malam.

Lokasi padat permukiman membuat api cepat menjalar ke rumah lain. Total sepuluh rumah semi permanen ludes terbakar.

Dari video amatir, tampak warga berjibaku memadamkan api. Api pun baru dapat dipadamkan setelah dua jam kemudian dengan bantuan belasan unit mobil pemadam kebakaran.

Kebakaran diduga akibat hubungan pendek arus listrik.

Baca Juga Kebakaran Kawasan Pinus di Tana Toraja, 80 Personel Gabungan dan 3 Water Cannon Diterjunkan di https://www.kompas.tv/video/453317/kebakaran-kawasan-pinus-di-tana-toraja-80-personel-gabungan-dan-3-water-cannon-diterjunkan

#kebakaran #makassar #petugasdamkar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/453583/rekaman-amatir-kebakaran-10-rumah-di-makassar-warga-panik-padamkan-api

Share This Video


Download

  
Report form