Tim SAR Temukan 4 WNA Australia dan 2 WNI yang Sempat Hilang Kontak di Perairan Aceh

KompasTV 2023-08-15

Views 7

ACEH, KOMPAS.TV - Basarnas Nias berhasil menemukan empat WNA dan dua WNI yang hilang kontak di Perairan Singkil, Aceh.

Keenam korban langsung dievakuasi ke Pulau Pinang, Aceh Singkil, sementara, satu korban masih terus dilakukan pencarian.

Keenam korban ditemukan Tim Basarnas Nias di Perairan Pulau Saram Baung, Perairan Nias Utara, siang ini (15/08).

Keenam korban yang ditemukan yaitu empat Warga Negara Australia dan dua Warga Negara Indonesia.

Baca Juga Wisatawan asal Australia yang Hilang Kontak di Perairan Aceh sudah Ditemukan, 1 ABK Dalam Pencarian di https://www.kompas.tv/regional/435016/wisatawan-asal-australia-yang-hilang-kontak-di-perairan-aceh-sudah-ditemukan-1-abk-dalam-pencarian

Tim Kedutaan Australia langsung meninjau posko untuk memastikan empat warganya yang ditemukan selamat.

Mereka langsung dievakuasi ke Pinang Resort untuk mendapat perawatan medis.

Sebelumnya, empat warga negara asing asal Australia, dan tiga WNI dilaporkan hilang di Perairan Sarang Alu Kepulauan Banyak, Aceh Singkil, saat berlibur di Pinang Resort.

Kapal speed boat yang mereka tumpangi hilang kontak diduga berada Perairan Sarang Alu, dan Kepulauan Banyak, Kabupaten Aceh Singkil, Aceh.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/435046/tim-sar-temukan-4-wna-australia-dan-2-wni-yang-sempat-hilang-kontak-di-perairan-aceh

Share This Video


Download

  
Report form