Edarkan Obat Secara Ilegal, 2 Pemuda Ditangkap Polisi

KompasTV 2023-08-14

Views 2

GORONTALO, KOMPAS.TV - Dua orang pemuda di Gorontalo ditangkap polisi karena mengedarkan obat terlarang. Selain pelaku, petugas juga menyita ratusan butir obat terlarang serta puluhan butir obat tanpa label.

Ratusan butir obat jenis Trihexyphenidyl disita tim opsnal satres narkoba polres Gorontalo Utara, dari dua orang pemuda. Pengungkapan kasus ini setelah seorang warga membeli obat jenis Trihexyphenidyl secara online tanpa resep dokter. Dari penyelidikan, polisi ahirnya menangkap dua orang berinisial Y-Y, dan A-H, beserta barang bukti 440 butir obat jenis Trihexyphenidyl, dan 32 butir obat tanpa label.

Kedua pelaku kini ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat dengan undang-undang kesehatan dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.

#2pemudaditangkap
#pengedaraanobatilegal
#32butirobattanpalabel

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/434603/edarkan-obat-secara-ilegal-2-pemuda-ditangkap-polisi

Share This Video


Download

  
Report form