KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Ruas Cigombong-Cibadak yang memiliki panjang jalan 11,9 kilometer.
Jalan tol yang menghabiskan anggaran Rp 3,2 triliun ini diharapkan mempercepat mobilitas orang dan barang.
Diharapkan dengan Tol Bocimi Bogor-Ciawi-Sukabumi seksi II Ruas Cigombong-Cibadak dapat memangkas waktu perjalanan dari Jakarta menuju ke sejumlah tempat wisata, seperti Pelabuhan Ratu.
Sebab, Presiden Jokowi bercerita pernah terjebak macet dari Jakarta ke Sukabumi hingga 6 jam sebelum ada jalan tol.
#tolbocimi #presidenjokowi #jalantol
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/431931/resmi-beroperasi-tol-bocimi-ruas-cigombong-cibadak-habiskan-anggaran-rp-3-2-t