Wakil Ketua DPRD Labuhanbatu Selatan Zainal Harahap meninggalkan mobil dinasnya di pintu masuk kantor bupati selama 10 jam. Mobil diparkir pada Senin pagi oleh sejumlah orang yang langsung bergegas pergi meninggalkan mobil tersebut.
Zainal Harahap sendiri membantah bahwa hal itu untuk mempersulit bupati memasuki kantornya. Ia mengaku hanya ingin bertemu dan bersilaturahmi dan tidak memiliki permasalahan dengan bupati.
Kontributor: Randi Kurniawan
Produser: Kristo Suryokusumo