Presiden Joko Widodo Pastikan Pembangunan IKN Berjalan Sesuai Rencana

okezone.com 2023-07-12

Views 20


Presiden Joko Widodo memastikan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), utamanya Istana Kepresidenan, berjalan sesuai dengan rencana.

 

Hal ini disampaikan Jokowi usai meninjau pembuatan bilah-bilah sayap garuda Istana Kepresidenan IKN di Workshop Siluet Nyoman Nuarta di Kabupaten Bandung Barat.

 

Dalam peninjauan ini Presiden melihat langsung proses pembuatan bilah-bilah sayap garuda yang berbahan dasar kuningan, mulai dari pengelasan, laser, hingga pewarnaan.

 

Meskipun Presiden belum memiliki rencana untuk mengunjungi IKN  dalam waktu dekat, namun jajarannya dipastikan tetap meninjau dan melaporkan progres pembangunan IKN.

 

Reporter: Raka Novianto

Produser: Kristo Suryokusumo

Share This Video


Download

  
Report form