JAKARTA, KOMPAS.TV Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono akhirnya bertemu.
Dua politikus muda ini "pamer kemesraan" dalam kegiatan olahraga Minggu (18/06) pagi di kawasan Senayan.
Dalam pertemuan selama satu jam lebih, dua petinggi parpol beda koalisi presiden ini mengaku membawa pesan dari mantan presiden sebelumnya.
Direktur Eksekutif Poltracking Hanta Yuda mengapresiasi pertemuan Puan dan AHY. Menurut Hanta pertemun tersebut memberikan manfaat politik yang besar dan pesan politik yang kuat.
Hanta menyebut, pertemuan Puan-AHY memberikan pesan kepada publik bahwa PDIP dan Demokrat bisa bergabung dan membuka peluang kerja sama politik.
Pertemuan Puan-AHY dinilai oleh Hanta juga menguntungkan kedua partai politik tersebut.
Baca Juga Pertemuan Puan-AHY, Deddy Sitorus: Ingin Anak Muda Bawa Genre Baru dalam Politik di https://www.kompas.tv/video/418152/pertemuan-puan-ahy-deddy-sitorus-ingin-anak-muda-bawa-genre-baru-dalam-politik
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/418193/pengamat-pertemuan-puan-dan-ahy-berikan-pesan-pdip-demokrat-bisa-gabung