MAUREME, KOMPAS.TV - Sebagai bentuk rasa tanggung jawab terhadap kasus penganiayaan oleh oknum anggota TNI di Sikka, Komandan Lanal (Danlanal) Maumere, Kolonel Laut (P) Ady Dharmawan mengunjungi rumah korban Andreas William Sanda, pada Selasa (30/5/2023).
Danlanal Maumere mengutarakan maksud kedatangannya untuk meminta maaf kepada korban serta memantau kondisi kesehatan korban.
"Yang paling utama kedatangan saya kali ini adalah untuk meminta maaf dari saya Danlanal Maumere kepada korban dan keluarga, Bahwa kita semua tidak ingin kejadian tersebut terjadi dan itu merupakan pembelajaran buat semua termasuk bagi saya sendiri untuk lebih protec terhadap anggota saya apalagi yang masih baru-baru karena ego dan emosinya masih labil," ujarnya.
Selain itu, Danlanal berharap masalah tidak semakin meruncing dan siap mejaga korban dari setiap bentuk intimidasi.
"Kami harap masalah ini jangan semakin meruncing, Lanal Maumere siap menjaga korban dari intimidasi dari siapapun," katanya.
Dengan terjadinya peristiwa tersebut Lanal Maumere memastikan bahwa ini adalah peristiwa terakhir yang tidak boleh lagi terjadi.
Baca Juga Gara-Gara Masalah Percintaan, Seorang Pria di Sikka Babak Belur Dianiaya 3 Anggota TNI! di https://www.kompas.tv/video/411243/gara-gara-masalah-percintaan-seorang-pria-di-sikka-babak-belur-dianiaya-3-anggota-tni
Video Editor: Firmansyah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/411600/potret-danlanal-maumere-jenguk-korban-penganiayaan-oknum-anggota-tni-di-sikka