Tak Hanya Bantu Kamtibmas, Polisi RW Bantu Cegah Stunting

KompasTV 2023-05-29

Views 2

PEMALANG, KOMPAS.TV - Untuk membantu tugas bhabinkamtibmas, Polres Pemalang, Jawa Tengah, membentuk polisi RW. Polisi RW adalah program kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat berbasis kewilayahan.

Salah satu tugas polisi RW di wilayah Kabupaten Pemalang adalah menekan angka bayi kurang gizi atau stunting, seperti yang ada di kelurahan petarukan, Kabupaten Pemalang. Polisi RW menjemput dan mengantar para balita ke posyandu.

Dalam melaksanakan tugas utamanya, polisi RW berinteraksi dengan warga dan terlibat dalam pemecahan masalah. Polisi RW juga bertugas membantu membelikan makanan pendamping asi kepada warga yang kurang mampu, seperti susu, bubur dan telur.

Adanya polisi RW yang aktif ke rumah warga disambut baik oleh masyarakat karena sangat membantu.

Diharapkan dengan adanya polisi RW keamanan dan ketertiban wilayah khususnya di Pemalang semakin kondusif. Serta tidak ada lagi balita stunting yang ada di wilayah kerjanya.

#pemalang #polisirw #polrespemalang



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/411043/tak-hanya-bantu-kamtibmas-polisi-rw-bantu-cegah-stunting

Share This Video


Download

  
Report form