JAKARTA, KOMPAS.TV - Diduga karena harta mencurigakan, Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim akan dipanggil KPK.
Chusnunia Halim mencatatkan harta kekayaan sebesar Rp 13,6 miliar, yang terakhir kali dilaporkan pada 7 Maret 2022 untuk data periodik 2021.
Rabu (17/05/2023) besok, KPK akan meminta Chusnunia untuk mengklarifikasi laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN).
Sebelumnya KPK juga sudah memanggil Kepala Dinas Kesehatan Lampung, Reihana untuk dimintai klarifikasi.
Namun, karena ada sejumlah kejanggalan seperti rekening yang tak dilampirkan dalam laporan, Reihana akan kembali dipanggil ke Gedung Merah Putih KPK pekan ini.
Baca Juga Anggota Karang Taruna di Gunungkidul Tewas Tertembak Senjata Oknum Polisi di https://www.kompas.tv/article/407176/anggota-karang-taruna-di-gunungkidul-tewas-tertembak-senjata-oknum-polisi
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/407178/rabu-17-mei-2023-harta-kekayaan-wakil-gubernur-lampung-chusnunia-chalim-bakal-diperiksa-kpk