MADIUN, KOMPAS.TV - Truk bermuatan pupuk kandang ini, terguling di jalur Madiun - Surabaya, tepatnya di Desa Garon, Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun, Senin malam. Truk medium ini rencananya hendak kirim pupuk, dari Blitar menuju Magelang.
Awalnya, truk bermuatan 6 hingga 7 ton yang dikemudikan Rico Ari Saputra, melaju dari arah timur ke barat. Namun saat dilokasi kejadian truk mengalami pecah ban bagian belakang sebelah kiri.
Truk pun oleng dan terguling hingga menutup separuh badan Jalan Nasional Madiun Surabaya. Pengemudi truk selamat dalam peristiwa ini.
Dibantu warga dan polisi, muatan pupuk kandang yang tumpah kejalan kemudian dipindahkan untuk mempermudah proses evakuasi truk yang terguling.
#madiun #kecelakaan #lalulintas #truk #trukoleng #beritakediri
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/405462/pecah-ban-truk-pengangkut-pupuk-terguling-di-jalan-madiun-surabaya