Pelatihan Teknis dan Kepemimpinan untuk Hakim dan ASN Mahkamah Agung - MA NEWS

KompasTV 2023-05-04

Views 0

BOGOR, KOMPAS.TV - Mahkamah Agung menggelar tiga pelatihan untuk meningkatkan kemampuan hakim.

Berlokasi di Auditorium Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung di Bogor, Jawa Barat, MA menggelar tiga pelatihan teknis dan satu pelatihan kepemimpinan bagi hakim dan ASN yang ada di lingkungan Mahkamah Agung.

Pelatihan meliputi sertifikasi hakim lingkungan hidup angkatan ke-18 bagi Hakim Peradilan Umum dan Peradilan Tata Usaha Negara seluruh Indonesia.

Lalu pelatihan sertifikasi niaga. selanjutnya pelatihan sertifikasi hakim pengadilan hubungan industrial, bagi hakim karier dan hakim ad hoc tingkat pertama, peradilan umum seluruh Indonesia.

Sedangkan yang terakhir, pelatihan kepemimpinan dasar kader bela negara angkatan satu dan dua, bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan mahkamah agung.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan kemampuan hakim dan ASN meningkat dan bisa memberikan pelayanan yang terbaik, bagi para pencari keadilan di Mahkamah Agung.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/403580/pelatihan-teknis-dan-kepemimpinan-untuk-hakim-dan-asn-mahkamah-agung-ma-news

Share This Video


Download

  
Report form