KOMPAS.TV - Jalan Tol Trans Jawa kembali jadi primadona arus mudik Lebaran 2023.
Salah satunya yang dipenuhi pemudik adalah Tol Palimanan.
Bagaimana situasi lalu lintas di Gerbang Tol Palimanan, pada malam hari ini (17/4) tepatnya pukul 19.00 WIB?
Serta apakah diskon untuk masuk jalan tol Palimanan sebesar 20 persen masih berlaku?
Sudah ada Jurnalis KompasTV, Asri Gunawan.
Baca Juga Bima Kritik Jalan Disebut Melanggar UU ITE, Pengamat: Selalu Terasa Seperti Menghina Karena... di https://www.kompas.tv/article/399024/bima-kritik-jalan-disebut-melanggar-uu-ite-pengamat-selalu-terasa-seperti-menghina-karena
Menurut Jokowi kurang lebih 123 juta orang akan mudik tahun 2023 ini.
Jumlah itu meningkat dari tahun lalu yang tercatat 86 juta orang.
Jokowi juga menyoroti titik rawan kemacetan di Pelabuhan Merak yang menjadi masalah saat arus mudik lebaran tahun 2022 lalu.
Jokowi ingin masalah di Pelabuhan Merak tidak terulang kembali.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/399028/gerbang-tol-palimanan-ramai-lancar-saat-malam-hari-usai-truk-dilarang-melintas-17-april