Pulang ke Solo, Jokowi Bagi-bagi THR Ditemani Jan Ethes

KompasTV 2023-04-11

Views 392

SOLO, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo blusukan di Pasar Kembang di Solo, Jawa Tengah, bersama Ibu Negara dan mengajak cucunya, Jan Ethes pada Minggu (9/4/2023) siang. Tak hanya membagikan uang kepada penarik becak, pedagang pasar, juru parkir hingga pengemudi ojol sebagai tunjungan hari raya (THR), tapi Presiden Jokowi juga bagi-bagi paket sembako.

Pembagian berlanjut ke Pasar Kadipolo yang lokasinya berdekatan dengan Pasar Kembang.

Di sini sempat terjadi kehebohan, pasalnya massa yang ada lebih banyak. Warga pun sangat antusias menerima uang sebesar Rp 250.000 yang diberikan oleh Presiden.

"Pak Jokowi katanya mau datang. Jadi aku hanya siap becaknya ngadep ke utara sana aja. Nggak tahu kalau mau dikasih THR. Tau-taunya semua orang rebutan. Lalu aku loncat, harus minta THR juga," kata Sarno, warga.

Wijiyanto, salah satu warga lainnya yang mendapat THR dari Presiden menyampaikan terima kasihnya karena sudah diberi amplop berisi THR.

"THR dari Pak Jokowi ini mau dipakai untuk kebutuhan seperti beras dan keperluan Lebaran," ujar Wijiyanto.

Ini merupakan kali kedua di bulan Ramadan, Presiden membagikan uang ke warga. Selain itu, warga juga menerima paket sembako yang dibagikan oleh anggota Pasukan Pengamanan Presiden.

#jokowidodo #thr #ramadan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/397056/pulang-ke-solo-jokowi-bagi-bagi-thr-ditemani-jan-ethes

Share This Video


Download

  
Report form