Gideon Tengker, ayah dari Nagita Slavina dan Caca Tengker itu tiba-tiba menggugat Rieta Amalia terkait harta gono gini.
Diketahui, Gideon Tengker dan Rieta Amalia bercerai pada tahun 2013.
Diungkap oleh Kuasa Hukum Gideon Tengker yakni Erles Rarelar bahwa sudah saatnya kliennya tersebut menuntut hak nya selama masa perkawinan.
Lebih lanjut, Kuasa Hukum Gideon Tengker menjelaska bahwasannya harta gono gini selama masa pernikahan tersebut harus dibicarakan bersama.
“Ada beberapa harta selama perkawinan itu, ada rumah, ada aset dari tempat usaha, sekian lama ini bagaimanapun juga yang namanya suami istri masih dalam terikat perkawinan tentunya itu harus dibicarakan bersama,” jelasnya.
Gideon Tengker pun sebetulnya telah menghubungi mantan istrinya itu untuk membicarakan harta gono gini tersebut.
Diantara aset yang akan diperjuangkan Gideon Tengker bersama kuasa hukumnya yakni rumah dan PH Frameritz.
Alasan Gideon Tengker baru saat ini menggugat harta gono gini pada Rieta Amalia dikarenakan baru waktunya dan mendapat pengacara yang tepat.
Dikatakan Kuasa Hukumnya, Gideon Tengker sebelumnya telah membicarakan terkait harta gono gini tersebut dengan Rieta Amalia.