KOMPAS.TV - Ketua DPP PDI-Perjuangan bidang Politik Puan Maharani meminta maaf soal video viralnya yang nampak cemberut saat bagibagi kaos pada kunjungan kerja di Pondok Gede, Bekasi.
Pada momen tersebut sebenarnya ia tidak marah dengan rakyat. Namun, tim yang berada di lapangan justru tidak sigap di tengah situasi yang panas dan tidak kondusif. Hal itulah yang membuatnya bad mood kala itu.
Peristiwa ini menjadi pelajaran tersendiri bagi Puan. Menurutnya, pemimpin harus tetap tersenyum pada situasi apa pun.
Kepada Rosianna Silalahi, Puan juga mengklarifikasi videonya saat berada di ruang kerja Megawati. Puan hanya menyapa Jokowi, Megawati, dan kader-kader lain pada momen itu.
Sebelumnya sempat viral videonya saat ngevlog di ruangan kerja Ketua Umum PDI-Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Kala itu, Joko Widodo sedang menghadap Megawati. Menurut Puan, momen tersebut menunjukkan suasana kekeluargaan. Sehingga, tidak ada maksud untuk memposisikan siapa yang lebih tinggi dalam momen itu.
Selengkapnya saksikan dalam ROSI Eksklusif eps. Puan Maharani: Tidak Ada Bintang Bersinar Sendirian di PDI-P, di youtube KompasTV.
Link: https://www.youtube.com/watch?v=AWdDjJpb6y0&t=1691shttps://www.youtube.com/watch?v=AWdDjJpb6y0&t=1691s
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/369914/klarifikasi-puan-dari-ngevlog-sampai-cemberut-saat-bagi-bagi-kaos-rosi