Tol Bocimi Seksi 2 ruas Cigombong-Cibadak dibuka secara fungsional mulai 23 Desember 2022 hingga 2 Januari 2023. Berbagai persiapan dilakukan jajaran Satlantas Polres Sukabumi, diantaranya menempatkan anggota di gerbang tol yang ada di daerah Sundawenang, Kecamatan Parungkuda.
Kasat Lantas Polres Sukabumi AKP Bagus Yudo menyatakan 90 Anggota Satlantas Polres Sukabumi juga disebar hingga perbatasan Kota Sukabumi dan di sepanjang jalur wisata, sebab lokasi-lokasi wisata itu diperkirakan akan menjadi tujuan wisata saat libur natal dan tahun baru.
Untuk pengamanan digerbang tol Bocimi seksi 2, Bagus menyatakan Satlantas juga berkoordinasi dengan Korlantas.
Yudo mengungkapkan Satlantas Polres Sukabumi juga berkoordinasi dengan pihak pertamina untuk menyediakan SPBU mobile. Selain itu, Satlantas juga sudah berkoordinasi dari pihak derek, sehingga apabila ada kendaraan yang mogok dengan cepat bisa teratasi.
Satlantas Polres Sukabumi juga sudah berkoordinasi dengan pihak Waskita. Dia menyatakan, saat beroperasi fungsional jalan tol bocimi seksi 2 hanya digunakan satu jalur saja.
Hal tersebut sama dengan yang disampaikan Jasa Marga Tollroad Operator Ruas Bocimi.
Fungsional tol Bocimi seksi II dibagi untuk arus mudik mulai 23 sampai 31 Desember 2022 dengan jam operasional 07.00 hingga 16.00 WIB. Kemudian arus balik mulai 1 Januari 2023 hingga 2 Januari 2023 dengan jam operasional 07.00 WIB hingga 16.00 WIB.
Selama arus mudik, kendaraan yang masuk ke tol Bocimi seksi 2 hanya dari arah Bogor menuju Sukabumi. Sementara arus balik, berlaku untuk kendaraan dari arah Sukabumi menuju Bogor.
Selain itu tidak semua kendaraan bisa melintas di tol bocimi seksi 2 selama beroperasi fungsional ini.
Jasa Marga menyebutkan hanya kendaraan golongan 1 yaitu sedan, jeep dan minibus yang bisa melintas tol Bocimi seksi 2.