Eliezer Diminta Putri Bersihkan Barang Milik Yosua dan Hilangkan Sidik Jari Ferdy Sambo

KompasTV 2022-12-13

Views 1.5K

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dalam persidangan dengan terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, kemarin (13/12), Eliezer menyebut Putri memerintahkan dirinya membersihkan barang milik Yosua untuk menghilangkan sidik jari suaminya.

Saat bersaksi untuk terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, Eliezer menceritakan bahwa dirinya, Kuat, dan Ricky disuruh Putri mengambil disinfektan dan hand sanitizer untuk membersihkan sidik jari dari barang- barang milik Yosua.

Baca Juga Pengacara Putri Candrawathi Cecar Tugas Richard Eliezer Jadi Anggota Brimob di https://www.kompas.tv/article/358093/pengacara-putri-candrawathi-cecar-tugas-richard-eliezer-jadi-anggota-brimob

Tak hanya bertiga, Eliezer menyebut, Putri Candrawathi ikut serta membersihkan sidik jari Sambo dari barang Yosua.

Dalam persidangan, Eliezer diminta hakim menjelaskan adegan rekonstruksi saat dirinya membawa senjata ke atas.

Eliezer menyebut saat rekonstruksi, lemari penyimpanan senjata sudah tidak ada, dan dirinya diganti oleh pemeran pengganti.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/358109/eliezer-diminta-putri-bersihkan-barang-milik-yosua-dan-hilangkan-sidik-jari-ferdy-sambo

Share This Video


Download

  
Report form
RELATED VIDEOS