Hoaks Kawanan Monyet Menyerang Rumah Warga di Dago Bandung NEWS OR HOAX

KompasTV 2022-12-13

Views 16

KOMPASTV - Sebuah video kawanan monyet ekor panjang memasuki area permukiman yang diklaim terjadi di daerah Dago, Kota Bandung, Jawa Barat ramai menjadi perbincangan. Pada narasi dituliskan peristiwa terjadi di Bandung dan menjadi pertanda akan terjadinya bencana. Namun setelah dicek kebenaran informasi mengenai kevalidan video dan narasi yang beredar, info tersebut adalah tidak benar atau hoaks.

Video yang diklaim memperlihatkan kawanan monyet memasuki area permukiman di Kota Bandung pada 2 Desember lalu, dibantah oleh Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Gugun Sumaryana. Ia menyatakan video yang beredar merupakan video lama yang terjadi di Sungai Sipai Martapura tahun 2021 lalu.

Akun @klikbandung juga pernah membagikan video yang sama dengan keterangan terjadi penyerangan kawanan monyet ke permukiman warga di Sungai Sipai Martapura pada 13 September 2021. Jadi narasi dan video yang menyatakan terjadi serbuan monyet di permukiman wilayah Bandung adalah informasi tidak benar atau hoaks.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/357889/hoaks-kawanan-monyet-menyerang-rumah-warga-di-dago-bandung-news-or-hoax

Share This Video


Download

  
Report form