Sungai Cipelang Sukabumi Meluap, Kolam Pancing Ikan Terdampak

Sukabumi Update 2022-12-05

Views 93

Hujan deras yang mengguyur menyebabkan Sungai Cipelang di Sukabumi meluap, Senin sore (5/12/2022). Dampaknya, sebuah kolam pemancingan ikan rusak.

Kolam ikan tersebut berada di Jalan Pelabuhan 2, KM 4,5 Kelurahan Cipanengah, Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi. Lokasinya hanya berjarak 3 meter saja dari Sungai Cipanengah.

Mengenai kerugian,sampai saat ini kerugian belum bisa ditaksir. “Awalnya air itu mengalir deras, karena hujan gak berhenti jadi volume air semakin besar" , "lalu meluap hingga ke area pemancingan,” tutur Annisa Metiara (27 tahun), warga sekaligus anak pemilik pemancingan tersebut.

Mutia menyatakan, hingga pukul 18.00 WIB, Sungai Cipanengah masih meluap. Menurut dia, tak jauh dari pemancingan terdapat jembatan yang dinamakan jembatan mulut.

Jembatan itu sampai bergetar ketika dilewati arus sungai.

Sejauh ini hanya pemancingan saja yang terdampak aliran deras sungai Cipelang. Adapun pemukiman warga berada di atas pemancingan tersebut.

Share This Video


Download

  
Report form