Mobil Wapres Ma'ruf Amin Dikejar dan Dihadang Pendemo di Palembang

TempoVideo 2022-11-24

Views 94

Mobil dinas Wakil Presiden Ma'ruf Amin sempat dihadang para pendemo yang menolak kenaikan harga BBM saat melintas di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di simpang empat RS Charitas Palembang.

Dalam video yang beredar, pendemo yang diduga merupakan mahasiswa dan ormas Cipayung Plus langsung memblokade jalan ketika mobil Ma'ruf Amin mendekat.

Bahkan, seorang mahasiswa berlari mengejar mobil dinas dengan pelat nomor RI 2 dan menghadangnya.

Anggota polisi yang melihat hal tersebut langsung mengejar si mahasiswa agar memberikan jalan.

Share This Video


Download

  
Report form