BPIP Gelar Seminar Usung Tema 'Pancasila Inspirasi Dunia' di Universitas Udayana, Bali

KompasTV 2022-11-23

Views 154

BALI, KOMPAS.TV - Badan Pembinaan Ideologi Pancasila menggelar Seminar Pancasila di Universitas Udayana, Badung, Bali.

Seminar ini diharapkan dapat menyosialisasikan nilai-nilai luhur pancasila kepada generasi muda.

Seminar ini mengangkat tema pancasila inspirasi dunia untuk kesejahteraan dan perdamaian.

Dalam seminar menghadirkan narasumber Dewan Pakar BPIP Bidang Hubungan Internasional, Sekretaris Pertama PTRI Jenewa, Penulis Buku Pancasila dari Indonesia untuk Dunia, Wakil Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian dan Putri Indonesia, serta dihadiri ratusan mahasiswa.

Seminar membahas kesuksesan penyelenggaraan G20 yang menjadi momentum mengenalkan nilai-nilai pancasila kepada dunia.

Baca Juga Catatan Akhir KTT G20: Kemenangan Diplomatik - (Bagian 1) di https://www.kompas.tv/article/351278/catatan-akhir-ktt-g20-kemenangan-diplomatik-bagian-1

Dalam G20 berbagai kegiatan yang sejalan dengan nilai-nilai pancasila digelar seperti penanaman manggrove, pergelaran kebudayaan, hingga momen Presiden Jokowi meminta menghentikan perang yang tengah terjadi di Ukraina.

Hal ini merupakan jalan perdamaian yang sejalan dengan nilai-nilai pancasila.

Penyelenggaraan Seminar Pancasila disambut antusias civitas akademika Univesitas Udayana yang berharap seminar yang menyosialisasikan pancasila dapat memberikan arti penting kepada generasi muda khususnya para mahasiswa untuk meneruskan nilai-nilai pancasila.

Seminar Pancasila ini merupakan yang ke-5 digelar setelah sebelumnya juga digelar di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/351420/bpip-gelar-seminar-usung-tema-pancasila-inspirasi-dunia-di-universitas-udayana-bali

Share This Video


Download

  
Report form