KOMPAS.TV - Hari ini (31/10), Bharada E alias Richard Eliezer kembali menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan terkait kasus pembunuhan berencana Brigadir J.
Sidang hari ini beragenda pemeriksaan saksi untuk Eliezer.
Seperti yang diketahui Bharada berstatus sebagai justice collaborator terkait sidang pembunuhan berencana Brigadir J.
Baca Juga Momen Hakim Cecar ART Ferdy Sambo: Kamu Sambil Mikir, Kalau Mikir Itu Bohong! di https://www.kompas.tv/article/343297/momen-hakim-cecar-art-ferdy-sambo-kamu-sambil-mikir-kalau-mikir-itu-bohong
Hakim Agung MA periode 2011-2018 Gayus Lumbnun mengatakan, niat Bharada E untuk menjadi justice collaborator sudah ada dengan menyesal dan meminta maaf.
Menurut Gayus, penyesalan Bharada E bisa menjadi salah satu batu ukuran untuk pengurangan hukuman.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/343338/bharada-e-jadi-justice-collaborator-eks-hakim-agung-niatnya-sudah-ada