Bagaimana Cara Membaca QRIS yang Benar?

KompasTV 2022-10-25

Views 47

KOMPAS.TV-QRIS merupakan singkatan dari Quick Response Code Indonesian Standard.

Sistem ini umum digunakan dalam transaksi pembayaran di mal, swalayan, hingga sejumlah pasar tradisional.

QRIS merupakan penyatuan beragam QR dari berbagai Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) memakai QR Code.

Lantas, bagaimana cara membaca QRIS yang benar?

Melansir Kompas.com berikut penjelasan dari para ahli:

Terdapat dua cara untuk membaca QRIS, pertama sebagai akronim ( kata) dan kedua sebagai singkatan (alfabet)

"Pembacaan pertama sudah menganggap singkatan sebagai kata, sedangkan yang kedua masih sebagai singkatan dengan pembacaan seperti alfabet Inggris," terang Prof. Dr. I Dewa Putu Wijana Guru Besar Ilmu Linguistik UGM.

Pembacaan itu tergantung pada masyarakat pengguna Bahasa Inggris, bagaimana mereka menyingkat dan membacanya, tambah Prof. Wijana.

"Jadi tetap dibaca dengan Bahasa Inggris, karena belum diindonesiakan, papar Dwi Susanto

Ketua Program Studi Sastra Indonesia FIB UNS

Cara membaca berdasarkan kaidah pengucapan itu, karena kata tersebut belum diserap ke dalam bahasa Indonesia, tegasnya.

"Kelihatannya sampai saat ini belum diindonesiakan, di kamus juga belum ada. Maka, kalau dilafalkan sebagai akronim, kemungkinan masih dibaca kyuris," beber Chattri Sigit Widyastuti Dosen Program Studi Sastra Indonesia FIB UNS.

Jika dianggap akronim maka dibaca "kyuris". Namun, jika dianggap singkatan jadi "kyu-ar-ai-es".

Kemudian jika ditulis harus dimiringkan atau italic, pungkas Chattri.

Baca Juga Penjual Es Krim di Arab Saudi Tarik Pembeli dengan Bahasa Indonesia di https://www.kompas.tv/article/316872/penjual-es-krim-di-arab-saudi-tarik-pembeli-dengan-bahasa-indonesia

Editor Video & Grafis: Dimas WPS

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/341454/bagaimana-cara-membaca-qris-yang-benar

Share This Video


Download

  
Report form