Piala Dunia Qatar Termahal Sepanjang Sejarah

Katadata Indonesia 2022-10-14

Views 1

Piala Dunia Qatar 2022 pertama kalinya akan dihelat di kawasan Timur Tengah pada bulan November 2022. Pesta sepak bola dunia akan menjadi turnamen FIFA termahal dalam sejarah.

Biaya yang dikeluarkan oleh pemerintah Qatar mencapai US$ 220 miliar untuk pembangunan stadion-stadion baru, infrastruktur penunjang seperti jaringan metro dan bandara, juga pembangunan pusat inovasi dengan heotel. Nilainya hampir 20 kali lipat dari yang dihabiskan oleh Rusia pada penyelenggaraan pada 2018.

Pemerintah Qatar memang melakukan pembangunan masif sebagai bagian dari visi negara yang lebih luas untuk kehidupan setelah Piala Dunia.

Walau begitu pemerintah Qatar juga mendapat kecaman internasional karena adanya pelanggaran hak asasi manusia dan perlakukan buruh terhadap pekerja migran. Komite Tertinggi Qatar mencatat total 35 pekerja meninggal sejak proyek Piala Dunia dimulai pada 2015.

Share This Video


Download

  
Report form