DPR Sahkan Johanis Tanak Jadi Pimpinan Baru KPK Gantikan Lili Pintauli

KompasTV 2022-09-29

Views 76

JAKARTA, KOMPAS.TV - DPR mengesahkan Johanis Tanak calon pimpinan KPK pilihan Komisi III sebagai pimpinan KPK yang baru.

Sehari setelah uji kelayakan dan kepatutan calon pimpinan KPK oleh Komisi III DPR, nama calon pimpinan terpilih Johanis Tanak disahkan dalam Rapat Paripurna DPR pada Kamis siang 29 September 2022.

Usai pembacaan laporan uji kepatutan oleh komisi III pimpinan rapat Paripurna DPR Sufmi Dasco Ahmad langsung meminta persetujuan dari anggota dewan.

Johanis Tanak yang berlatar jaksa terpilih sebagai pimpinan baru KPK menggantikan Lili Pintauli Siregar yang mundur 11 Juli 2022.

Johanis terpilih setelah mendapatkan dukungan 38 suara mengalahkan Nyoman Wara yang mengantongi 14 suara dalam voting di Komisi III DPR Rabu 28 September 2022 kemarin.

Baca Juga Lukas Enembe Hubungi Dirdik KPK di Depan Ketua Komnas HAM, Bahas Apa? di https://www.kompas.tv/article/333354/lukas-enembe-hubungi-dirdik-kpk-di-depan-ketua-komnas-ham-bahas-apa



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/333369/dpr-sahkan-johanis-tanak-jadi-pimpinan-baru-kpk-gantikan-lili-pintauli

Share This Video


Download

  
Report form