Pangkalan Angkatan Laut Dumai Dan Tim Satgas Intelmar Lantamal I Gagalkan Upaya Peredaran Narkotika

RiauOnline.co.id 2022-08-19

Views 233

Pangkalan Angkatan Laut Dumai dan Tim Satgas Intelmar Lantamal I menggagalkan upaya peredaran 14 kilogram narkotika jenis sabu di perairan Laut Dumai, dua pelaku turut diamankan petugas.

Terungkapnya peredaran narkotika ini bermula saat petugas Lanal Dumai dan Satgas Intelmar Lantamal I melakulan pemantauan gerhadap kapal pompong yang melintas di perairan Tanjung Medang.

Petugas mendapati kapal yang melaju dari arah perairan Malaysia menuju kapal pompong.

Karena curiga petugas mendekati kapal dan menemukan seseorang melempar sebuah karung yang diduga berisi sabu ke laut.

Saat dilakulan pengejaran, kapal speedboat dari arah Malaysia melaku kencang.

Petugas kemudian mengamankan dua orang Anak Buah Kapal (ABK) yang diduga sebagai kurir dengan barang bukti 14 kilogram sabu.

Pelaku dan barang bukti kemudian diserahkan ke Badan Narkotika Nasional Provinsi Riau untuk proses lebih lanjut.

#riauonline #lantamal #tnial #narkoba

Share This Video


Download

  
Report form