Lisandro Martinez didatangkan dari Ajax Amsterdam untuk menambal rapuhnya lini belakang Manchester United. Musim lalu The Red Devils kemasukan 57 gol, catatan terburuk klub sejak 1978/1979.
Kedatangan Lisandro membuatnya jadi bek terpendek di Liga Inggris saat ini. Meski tingginya hanya 175 cm, ia adalah pemain dengan rataan duel udara tersukses musim lalu dengan 70,2 %.
Bek 24 tahun ini diproyeksikan menjadi tandem Harry Maguire untuk memperkokoh pertahanan MU. Kemampuannya mengirim umpan akan melengkapi kebutuhan gaya permainan Ten Hag, yang sudah mengenalnya tiga tahun terakhir di Ajax.
Penulis Naskah: Andika Gesta
VE : Wahyu Marchisio