Warung Coto Ludes Terbakar Diduga Akibat Tabung Gas Bocor

KompasTV 2022-07-21

Views 53

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Diduga karena tabung gas bocor, sebuah warung coto di Makassar, Sulawesi Selatan ludes terbakar.

Menurut salah satu warga, api berasal dari tabung gas di tempat masak yang berada di bagian depan warung. Api kemudian menjalar dan mulai membakar bagian warung tersebut.

Api dengan cepat membesar dan menghanguskan seluruh isi warung coto yang berada di Jalan Perintis Makassar.

Enam unit armada pemadam kebakaran akhirnya dapat memadamkan api sehingga tidak menyebar ke bangunanan lain. Akibat kejadian ini, seorang pekerja di warung coto tersebut mengalami luka bakar ringan.











#kebakaran

#warungcoto

#sijagomerah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/311366/warung-coto-ludes-terbakar-diduga-akibat-tabung-gas-bocor

Share This Video


Download

  
Report form