BADUNG, KOMPAS TV - Setelah diresmikan pada April lalu, Ikatan Motor Indonesia - IMI, menggelar sosialisasi keanggotaan, adminitrasi, dan aplikasi Gaspol di Badung, Selasa (19/7) pagi.
Aplikasi ini dapat mempermudah sistem keanggotaan, hingga memperluas jejaring antar imi di seluruh Indonesia. Terbukti sejak bulan Januari hingga saat ini, tercatat anggota IMI seluruh Indonesia sudah mencapai 7.500.
Dalam aplikasi Gaspol ini, para anggota dan pecinta otomotif juga bisa mendapatkan informasi seputar otomotif, jual beli sparepart kendaraan resmi, hingga terhubung dengan berbagai bengkel, klub, hingga sirkuit di Indonesia.
Ketua IMI Bali meyakini, pertumbuhan pesat keanggotaan dapat membantu memulihkan pariwisata Bali. Terlebih lagi akan diadakannya Jambore Nasional Komunitas Otomotif pada Desember 2022 di Bali.
#imi #imibali #gaspol
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/310614/aplikasi-imi-gaspol-mudahkan-kebutuhan-pecinta-otomotif