Timnas Indonesia U-19 memetik pelajaran berharga jelang tampil di AFF Cup U-19 2022. Garuda Nusantara kembali melakoni laga ujicoba untuk mengasah mental dan pola permainan.
Kali ini Marselino Ferdinan dan kolega harus takluk 0-1 atas Bhayangkara FC, pada laga yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Senin (27/6). Satu-satunya gol di pertandingan tersebut diciptakan oleh Youssef Ezzejjari (81').
Bagi Timnas U-19 ini adalah ujicoba kedua setelah sebelumnya bermain imbang 0-0 melawan Persija U-19. Kekalahan ini menjadi pelajaran berharga bagi anak asuh Shin Tae-yong jelang laga perdana lawan Vietnam U-19, Sabtu (2/7) nanti.
Penulis Naskah : Andika Gesta
VE : Wahyu Marchisio