Wabah PMK Dikhawatirkan Pedagang Daging Sapi

KompasTV 2022-05-17

Views 77

KOMPAS.TV, LAMPUNG Sejumlah pedagang daging sapi mengaku resah dengan adanya temuan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Lampung.

Wabah penyakit hewan yang menyerang sapi tersebut dikhawatirkan akan berdampak pada menurunya jumlah pembeli.

Baca Juga 5 Ekor Sapi Diduga Terinfeksi Wabah PMK di https://www.kompas.tv/article/289141/5-ekor-sapi-diduga-terinfeksi-wabah-pmk

Padahal usai Hari Lebaran, harga daging sapi yang terpantau di Pasar Tradisional Kota Bandar Lampung sudah berangsur normal untuk harga penjualan, yakni sekitar 130 ribu rupiah per kilogram.

"Yang pasti kita khawatir. Cuma belum ada memang dampak di kita. Hanya cukup khawatir," kata Hasan pedagang daging.

Baca Juga Peternak Sapi di Lampung Khawatir Wabah PMK di https://www.kompas.tv/article/289117/peternak-sapi-di-lampung-khawatir-wabah-pmk

Untuk itu, pedagang berharap agar pemerintah dapat menekan penyebaran wabah tersebut sebelum semakin meluas, meskipun hingga kini penjualan daging sapi di pasar masih belangsung normal.

#wabahpmk #penyakithewanternak #pedagangdagingsapi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/289527/wabah-pmk-dikhawatirkan-pedagang-daging-sapi

Share This Video


Download

  
Report form