KOMPAS.TV, LAMPUNG Aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) terjadi di kawasan Waydadi, Sukarame, Bandar lampung pada Jumat (13/5/2022) kemarin.
Dari rekaman CCTV yang berada di lokasi, pelaku yang diketahui berjumlah dua orang ini datang dengan mengendarai sepeda motor.
Keduanya tampak santai memasuki halaman rumah warga pada siang hari dan menggasak satu unit sepeda motor jenis trail yang sedang terparkir.
Baca Juga Resahkan Sopir Truk, 4 Bajing Loncat Diringkus di https://www.kompas.tv/article/288378/resahkan-sopir-truk-4-bajing-loncat-diringkus
Hariyono yang menjadi korban pencurian mengaku dirinya dan keluarga sedang berada di dalam rumah saat kejadian. Ia baru menyadari satu sepeda motornya raib saat hendak pergi keluar.
"Tadinya di parkir di belakang mobil, di pindah ke sini (motor) buat Jumatan," ujar Hariyono korban.
Dengan berbekal rekaman CCTV, korban telah melaporkannya ke aparat kepolisian untuk ditindaklanjuti.
Baca Juga Rumah Mertua Kapolda Metro Jaya Kemalingan di https://www.kompas.tv/article/288366/rumah-mertua-kapolda-metro-jaya-kemalingan
Aksi curanmor ini bukan kali pertama terjadi di Kota Bandar Lampung. Oleh karena itu, warga diimbau untuk lebih waspada, serta bila perlu memasang kunci tambahan pada kendaraan.
#curanmor #pencurian #cctv
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/289457/terekam-cctv-motor-trail-raib-digasak-pencuri