MAKASSAR, KOMPAS.TV - Pencurian spesialis rumah kost di makassar sulawesi selatan akhirnya tertangkap saat hendak beraksi di salah satu rumah kost di kota makassar.
Mendapat informasi dari warga tim penikam dari polrestabes makassar langsung mendatangi salah satu rumah kost di jalan perintis kemerdekaan makassar. Polis memanjat tembok untuk masuk ke lantai 2 rumah kost setelah menunggu pemilik rumah tak kunjung membuka pintu. Setelah melakukan pencarian pelaku akhirnya ditangkap di lantai dua.
Aksi pelaku ketahuan setelah seorang penghuni kost lainnya memergokinya hendak masuk ke kamar kostnya melalui jendela. Belakangan diketahui pelaku yang ditangkap merupakan kerabat dari pemilik rumah kost yang bertugas sebagai pengamanan. Pelaku kini ditahan dan menjalani pemeriksaan lebih lanjut di polsek setempat.
#pencurikos
#spesialis
#polrestabesmakassar
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/279249/pencuri-di-rumah-kost-tertangkap