Puluhan kera berkeliaran di Kantor Badan Pertanahan Nasional atau BPN Pasangkayu, Sulawesi Barat. Puluhan kera yang diduga jenis Macaca Maura yang merupakan kera endemik Sulawesi ini terekam kamera pengawas atau CCTV. Bahkan puluhan kera ini juga berkeliaran halaman depan kantor BPN Pasangkayu.
Warga mengatakan peristiwa ini bukan kali pertama namun gerombolan kera ini tidak merusak dan tidak menganggu warga. Belum diketahui secara pasti penyebab puluhan kera ini berkeliaran hingga ke kompleks perkantoran. Irwan Abdul Latif/Metro TV.
Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke
[email protected].
Puluhan Kera Serbu Kantor BPN Pasangkayu Sulawesi Barat