JAKARTA, KOMPAS TV - Presiden Joko Widodo menyebut bahwa sebanyak 60 ribu tiket gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika sudah terjual.
Hal tersebut disampaikan pada Rabu (16/3), beberapa hari jelang gelaran MotoGP seri Mandalika.
"Alhamdulillah juga bahwa target tiket yang kita telah berikan, Alhamdulillah semuanya sudah terjual, ujar Jokowi usai melepas Parade MotoGP di Istana.
Baca Juga Detik-detik Presiden Jokowi Kibarkan Bendera Start, Tanda Dimulainya Parade Pebalap MotoGP! di https://www.kompas.tv/article/271016/detik-detik-presiden-jokowi-kibarkan-bendera-start-tanda-dimulainya-parade-pebalap-motogp
Jokowi bertemu dengan para pebalap MotoGP dalam gelaran Parade MotoGP di Jakarta pada Rabu (16/3).
Para pebalap diberi kesempatan melawat ke Istana Kepresidenan dan bertemu Jokowi.
Dalam kunjungan tersebut, para pebalap termasuk Marc Marquez juga masing-masing berfoto bersama Jokowi.
Presiden sempat memamerkan moto customnya di hadapan para pebalap, sebelum akhirnya mereka mengaspal di jalanan pusat Jakarta.
MotoGP seri mandalika sendiri bakal digelar akhir pekan ini, 18-20 Maret 2022.
Video Editor: Febi Ramdani
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/271022/jokowi-sebut-60-ribu-tiket-motogp-mandalika-terjual-alhamdulillah