Baru Dibuka, Kapasitas Rumah Isoter SKB Kurang Dari 50%

KompasTV 2022-02-22

Views 329

MALANG, KOMPAS.TV - Tingginya keterisian kamar tidur di Isoter ini diketahui saat Wakil Wali Kota Malang Sofyan Edi Jarwoko meninjau Rumah Isoter SKB di Kelurahan Pandanwangi Kecamatan Blimbing Kota Malang, Selasa (22/02/2022). Dalam tinjauan ini, Wakil Wali Kota menyempatkan diri berbincang dengan warga yang sedang menjalani isolasi.

Wawali mengatakan, dalam beberapa pekan terakhir memang terjadi lonjakan kasus Covid-19 di Kota Malang. Hal tersebut tentunya berdampak pada kapasitas tempat tidur di Rumah Isolasi dan Rumah Sakit. Untuk Isoter SKB Pandanwangi, dari 50 tempat tidur yang disiapkan saat ini sudah terisi 33 pasien dengan gejala ringan. Meski kapasitas Isoter sudah terisi lebih dari 50%, namun masyarakat diminta tetap tenang dan tidak panik.

"Tren kenaikan ini semakin hari semakin nyata, Rumah Sakit Lapangan tinggal 12 bed tapi masyarakat tolong tenang" terang Sofyan Edi.

Meningkatnya kasus positif Covid-19 di Kota Malang juga membuat pemerintah Kota Malang terus berupaya untuk menyiapkan rumah isolasi baru. Hal ini dikarenakan BOR sejumlah RS, RS Lapangan, dan Rumah Isoter yang hampir penuh terisi pasien positif Covid-19.

#isoterpenuh #kotamalang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/264118/baru-dibuka-kapasitas-rumah-isoter-skb-kurang-dari-50

Share This Video


Download

  
Report form