Dua Siswa SMAN 8 Denpasar Positif Covid-19

KompasTV 2022-02-04

Views 139

DENPASAR, KOMPAS TV - Kasus positif Covid-19 di sekolah kembali muncul. Kali ini dua siswa Sekolah Menengah Atas Negeri delapan Denpasar dinyatakan positif Covid-19.

Pihak sekolah terpaksa menghentikan pembelajaran tatap muka untuk sementara. Terungkapnya dua siswa positif Covid-19 ini berawal dari dilakukannya trasing dan testing secara acak, kepada 50 siswa di sekolah tersebut.

Dari hasil testing acak tersebut, ditemukan 2 siswa kelas 10 yang positif Covid-19. Pihak sekolah menghentikan sementara pembelajaran tatap muka selama dua pekan. Hal tersebut guna mencegah penyebaran Covid-19 semakin meluas.

Penyemprotan disinfektan dilakukan oleh pihak desa setempat secara rutin setiap pagi di ruang kelas dan halaman sekolah.

Maraknya kasus Covid-19 di lingkungan sekolah di Kota Denpasar, wajib menjadi perhatian khusus Pemerintah Kota Denpasar. Penerapan protokol kesehatan wajib diterapkan seluruh pihak mulai dari sekolah, hingga di rumah, agar kasus penularan Covid-19 tidak semakin meluas.







#Covid19 #PemerintahKotaDenpasar #WalikotaDenpasar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/258232/dua-siswa-sman-8-denpasar-positif-covid-19

Share This Video


Download

  
Report form