Sudah Ditetapkan Turun dari Januari 2022, Distributor Minyak Goreng Belum Ikuti Harga Anjuran

KompasTV 2022-02-01

Views 296

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hingga kini, masih ada sejumlah masyarakat yang mengeluhkan harga bahan pokok yang belum kunjung turun.

Salah satunya adalah minyak goreng.

Bukan tanpa alasan, harga minyak goreng yang masih tinggi di pasaran disebabkan oleh perubahan harga yang belum merata.

Pada pertengahan Januari lalu, masyarakat dihebohkan dengan kebijakan harga minyak goreng murah, yakni Rp 14.000.

Namun ternyata, tak semua pedagang mengaplikasikan harga yang sama.

Seperti pedagang minyak goreng di Jakarta yang terpantau masih menjual minyak goreng dengan harga lama.

Pedagang beralasan distributor belum menurunkan harga dan stok untuk minyak dengan harga baru belum ada.

Lantas, bagaimana perkembangan harga minyak goreng hingga saat ini?

_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/257295/sudah-ditetapkan-turun-dari-januari-2022-distributor-minyak-goreng-belum-ikuti-harga-anjuran

Share This Video


Download

  
Report form