JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah rumah di Jalan Tambora 1, Tambora, Jakarta Barat, ludes terbakar. Empat orang dilaporkan meninggal dalam peristiwa kebakaran tersebut.
Api dengan cepat membakar dan menghabiskan sebuah rumah. Setidaknya, kebakaran mengahanguskan sebuah rumah permanen berlantai dua.
Baca Juga Kebakaran Gedung Cyber, 4 Orang Saksi Telah Diperiksa Polisi di https://www.kompas.tv/article/238429/kebakaran-gedung-cyber-4-orang-saksi-telah-diperiksa-polisi
Keempat korban jiwa yang ditemukan oleh petugas di lokasi kebakaran langsung dibawa ke RS Polri Jakarta Timur guna dilakukan identifikasi.
Korban diduga merupakan satu keluarga. Mereka diduga terjebak di dalam rumah saat peristiwa kebakaran terjadi, hingga akhirnya tak bisa menyelamatkan diri.
Peristiwa kebakaran hebat tersebut diduga bermula ketika adanya korsleting arus listrik yang terjadi di dalam rumah sekitar pukul 04.40 WIB.
Baca Juga Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas Salurkan 500 Paket Bantuan untuk Korban Kebakaran di Koja Lewat NU di https://www.kompas.tv/article/239663/yayasan-dana-kemanusiaan-kompas-salurkan-500-paket-bantuan-untuk-korban-kebakaran-di-koja-lewat-nu
Petugas menerima laporan kebakaran sekitar pukul 04.42 dan langsung mendatangi lokasi.
Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi sempat kehabisan air untuk melakukan upaya pemadaman. Meski demikian, api berhasil dipadamkan sejak pukul 05.40 WIB.
Video editor: Febi Ramdani
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/239802/kebakaran-maut-terjadi-di-tambora-jakarta-barat-empat-orang-dilaporkan-meninggal-dunia