Polisi Sudah Kantongi Kendaraan Pelaku Penembakan Exit Tol Bintaro, 1 dari 2 Korban Meninggal Dunia

KompasTV 2021-11-29

Views 420

KOMPAS.TV - Polisi masih terus menyelidiki kasus penembakan yang terjadi di pintu keluar Tol Bintaro yang menyebabkan 1 orang meninggal dunia.

Polisi mengaku sudah mengetahui kendaraan yang digunakan pelaku.

1 dari 2 korban kasus penembakan oleh orang tak dikenal di pintu keluar Tol Bintaro, meninggal pada Minggu (28/11/2021) kemarin.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan bahwa korban meninggal karena luka di bagian perut.

Baca Juga Kontak Senjata dengan KKB di Yakuhimo, Satu Anggota TNI Tertembak di https://www.kompas.tv/article/236721/kontak-senjata-dengan-kkb-di-yakuhimo-satu-anggota-tni-tertembak

Sementara 1 korban lainnya masih dirawat intensif di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Azis Andriansyah menyatakan pihaknya sudah mendapatkan informasi identitas kendaraan pelaku penembakan.

Kasus penembakan terjadi di pintu keluar Tol Bintaro, Jakarta Selatan pada Jumat, 26 November 2021 Pukul 19.00 WIB.

Polisi masih terus mengumpulkan barang bukti dan memeriksa saksi-saksi di lokasi kejadian untuk mencari pelaku yang melarikan diri setelah melakukan aksinya.

Baca Juga Deretan Fakta Penembakan di Exit Tol Bintaro, Ini Kata Polisi di https://www.kompas.tv/article/236748/deretan-fakta-penembakan-di-exit-tol-bintaro-ini-kata-polisi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/236962/polisi-sudah-kantongi-kendaraan-pelaku-penembakan-exit-tol-bintaro-1-dari-2-korban-meninggal-dunia

Share This Video


Download

  
Report form