Antisipasi Kemacetan Jelang Perayaan Nataru

KompasTV 2021-11-04

Views 109

MANADO, KOMPAS.TV- Jelang hari raya Natal dan Tahun Baru, Dirlantas Polda Sulawesi Utara melaksanakan rapat koordinasi bersama Dinas Perhubungan dan stakeholder terkait, dalam rangka mengantisipasi kemacetan lalu lintas di beberapa titik di Sulawesi Utara.

Perayaan natal dan Tahun Baru mendatang diprediksi akan ramai di beberapa titik di Sulawesi Utara, hal ini didukung dengan turunnya level PPKM ke level dua, sehingga keinginan masyarakat untuk merayakan Natal dan Tahun Baru serta melakukan kegiatan pendukung semakin tinggi dan berdampak pada kelancaran lalu lintas di Sulawesi Utara.

Hal ini mendapat tanggapan dari Dirlantas Polda Sulut Robertho Pardede dalam upaya mencegah kemacetan menjelang Natal dan Tahun Baru. Dirlantas polda sulut telah melaksanakan beberapa rapat koordinasi bersama instansi stakeholder terkait serta memaksimalkan pencegahan kemacetan dibeberapa titik menejalang Natal dan Tahun Baru.

Dirlantas Polda Sulut, Robertho Pardede menambahkan dalam mencegah kemacetan akan diperkuat dengan rekayasa lalulintas dan imbauan pada warga agar tidak memarkirkan kendaraan sembarangan.

#kompastvmanado #ditlantaspoldasulut #dishub

Aldy Pascoal Gabriel Tambuwun Kompas tv Manado



Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/228594/antisipasi-kemacetan-jelang-perayaan-nataru

Share This Video


Download

  
Report form