Warga Batu Temukan Sesosok Mayat Laki-Laki Tanpa Identitas Di Bawah Jembatan

KompasTV 2021-10-26

Views 77

BATU, KOMPAS.TV - Sesosok mayat laki-laki di Kota Batu ditemukan warga di bawah sebuah jembatan. Saat ditemukan, di bagian tubuh mayat tersebut ditemukan luka bekas benturan.

Tim Identifikasi Polres Batu tengah melakukan Olah TKP di bawah jembatan kali Lanang Kota Batu. Olah TKP ini dilakukan setelah di lokasi ini ditemukan mayat laki-laki.

Peristiwa itu pertama kali diketahui warga, saat hendak mengairi sawah di dekat lokasi. Melihat adanya sesosok mayat, warga langsung melaporkan ke polisi.

Dari hasil olah TKP sementara, petugas menemukan luka di bagian tubuh mayat, yang diduga bekas benturan dengan dasar sungai. Selain itu, petugas juga hanya menemukan telepon genggam di saku korban.

Mayat tanpa identitas itu, kini dibawa petugas ke rumah sakit untuk proses visum. Sejumlah saksi juga tengah dimintai keterangan, untuk mengungkap kematian mayat laki-laki itu.

#Batu #Kriminal #Pembunuhan #Mayat #Polresbatu #Beritakediri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/225579/warga-batu-temukan-sesosok-mayat-laki-laki-tanpa-identitas-di-bawah-jembatan

Share This Video


Download

  
Report form